Minggu, 03 Maret 2013

Memperkenalkan Kronologi



Memperkenalkan Kronologi
Berbagi foto, kiriman, dan pengalaman yang menceritakan kisah Anda.
Apakah Kronologi Facebook itu?
Kronologi adalah kumpulan semua foto, berita, dan pengalaman yang mengisahkan perjalanan hidup Anda.
Berikut sebagian dari hal-hal yang dapat Anda lakukan di kronologi:
  • Menambahkan foto sampul
  • Menyunting informasi umum
  • Melompat ke berita dari masa lalu Anda
  • Melihat log aktivitas Facebook Anda
  • Memberi tanda bintang pada berita yang ingin Anda soroti
  • Menambahkan peristiwa penting
  • Perbarui status
  • Melihat dan menambahkan foto
  • Berbagi aktivitas aplikasi
  • Melihat sorotan dari setiap bulan
Bagaimana cara mendapatkan kronologi?
Semua orang di Facebook akan segera memiliki kronologi. Setelah kronologi Anda siap, Anda akan melihat pengumuman saat Anda masuk.
Jika ingin mendapatkan kronologi sekarang, Anda dapat membuka halaman
Memperkenalkan Kronologi dan mengeklik Dapatkan Kronologi.
Apa yang terjadi jika saya menggunakan kronologi?
Kronologi Anda adalah profil baru Anda. Jika Anda menggunakan kronologi, Anda akan menemukan semua informasi dari profil lama di dalam kronologi Anda atau di bagian Tentang di atas kronologi Anda.
Setelah menggunakan kronologi, Anda memiliki waktu 7 hari untuk melihat tampilan kronologi Anda sebelum orang lain dapat melihatnya. Anda dapat memanfaatkan waktu tersebut untuk
menambahkan foto sampul, mengisi peristiwa penting, dan memberi tanda bintang pada berita penting. Setelah 7 hari, kronologi Anda akan otomatis diterbitkan. Atau, Anda juga dapat memilih untuk menerbitkan kronologi Anda kapan saja dengan mengklik tombol Terbitkan Sekarang di bagian atas kronologi.
Catatan: Sebelum Anda mengonfirmasikan kronologi Anda akan diterbitkan, orang lain masih akan melihat profil lama Anda, meski mereka mungkin melihat berita kabar berita tentang hal baru yang Anda tambahkan ke dalam kronologi Anda (misalnya: foto sampul dan peristiwa penting). Demikian pula, Anda tidak akan dapat melihat kronologi teman Anda sampai mereka meningkatkan dan menerbitkannya.
Dapatkah menghapus kronologi setelah saya menggunakannya? Atau, dapatkah mengakses profil lama saya?
Kronologi Anda adalah profil baru Anda. Seluruh informasi yang Anda miliki dalam profil Anda sekarang dapat ditemukan di kronologi Anda, atau di bagian Tentang di atas kronologi Anda.
Ingat: Begitu Anda mendapatkan kronologi Anda, Anda memiliki waktu
7 hari untuk melihat tampilan yang ada sebelum orang lain dapat melihatnya. Anda dapat menyembunyikan berita apa pun dari kronologi Anda, memberi tanda bintang pada berita yang ingin disoroti, dan menambahkan peristiwa penting dari tanggal sebelumnya dalam kronologi Anda.
Apa perbedaan antara Halaman dan kronologi pribadi?
Kronologi hanya untuk penggunaan pribadi, non-komersial. Kronologi mewakili seseorang dan harus menggunakan nama seseorang. Halaman adalah untuk penggunaan profesional atau resmi, dan dapat digunakan organisasi, bisnis, selebriti atau grup musik untuk menjaga keberadaan mereka di Facebook. Anda hanya boleh membuat Halaman Facebook untuk mewakili organisasi yang benar-benar ada, yang Anda wakili secara resmi.
Selain itu, Halaman dikelola oleh pengurus yang memiliki kronologi Facebook pribadi. Halaman bukanlah akun Facebook yang terpisah dan tidak memiliki informasi masuk yang terpisah dengan kronologi Anda. Halaman Facebook hanyalah entitas yang lain di situs kami, mirip dengan fungsi Grup dan Acara. Setelah Anda membuat Halaman dalam kronologi Anda, Anda boleh menambahkan pengurus lain untuk membantu Anda mengelola Halaman itu. Orang yang memilih untuk berhubungan dengan Halaman Anda tidak akan bisa melihat bahwa Anda adalah pengurus Halaman dan tidak akan bisa mengakses ke akun pribadi Anda

Tidak ada komentar :

Posting Komentar