MEMBUAT COURSE
Telah kita pelajari bagaimana mendaftarkan user atau member
pada post terdahulu ( disini ), dan mari kita pelajari bagaimana membuat course ?
1.
Untuk
membuat course Anda bisa memanfaatkan fasilitas menu Courses – Add/Edit Courses kemudian klik tombol Add new course
2.
Atau tombol Add New
Course yang ada di halaman utama
3.
Pada form entri Course isikan utamanya Full name, short
name, Summary (ringkasan isi course), Course Date Start (waktu dimulainya
course). Untuk number of weeks/topics jika Anda menggunakan Format weekly report diisikan jumlah
minggu kegiatan pembelajaran. Jika 1 tahun kegiatan pembelajaran berarti 52
minggu. Course start date diisikan kapan course/kegiatan pembelajaran akan
dimulai. Student tidak akan bisa membuka course jika tanggal mula course belum
tercapai, sehingga guru/instruktur/Teacher bisa membuat perencanaan jauh hari
sebelumnya. Jika Anda sudah mengcustomize setting Course klik Save Changes
4.
Langkah berikutnya adalah Assign Roles (atau penentuan
status) bagi user/member yang telah terdaftar apakah sebagai Administrator
(pemegang wewenang tertinggi), Course Creator (dianalogikan sebagai Kepala
Jurusan), Teacher (guru), Non Editing Teacher (guru pendamping), Student
(siswa) dan Guest (tetamu)
5.
Klik salah satu Roles, misalnya Student (siswa) maka akan
muncul tampilan sbb:
6.
Untuk menentukan roles bagi user lain, ganti combo box Role to assign di bagian atas dengan
Administrator, Course Creator, Teacher, Non Editing Teacher, atau Guest
7. Pilih user yang diinginkan sebagai student kemudian klik
tombol Add. Jika sudah selesai
menentukan roles klik tombol Assign
roles in Course : [nama course] maka Anda akan kembali ke laman Assign
roles. Klik tombol Click here to enter
your course
8.
Anda akan terarah masuk ke dalam halaman Course
9.
Pada bagian kiri adalah menu administrasi user yang pada
masing-masing user memiliki menu yang berbeda-beda. Sedangkan pada bagian kanan
terdapat bagian untuk menampilkan News (berita), event dan Aktivitas terakhir.
10.
Keistimewaan user Admin adalah bisa melakukan perubahan
peran sebagai Teacher atau Student dengan memanfaatkan menu Switch role to… yang ada di sudut kanan
atas.
11.
Jika ingin keluar dari aktifitas e-learning user dapat
logout dengan mengklik hyperlink Logout
di sudut kanan atas.
12.
Course selesai dibuat. Saatnya Teacher, Non-editing teacher,
dan Student mengisinya dengan aktivitas pembelajaran on-line
Download artikel diatas, klik di sini
Download artikel diatas, klik di sini
Sumber Pelatihan