Senin, 14 April 2014

Membuat Pesanan



Bagaimana mengetahui status pesanan saya?
 Anda bisa melacak pesanan anda langsung 24 jam/7 hari dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
    1.    Silahkan ke www.lazada.co.id/order-tracking
    2.    Masukkan nomor pesanan dan email yang Anda gunakan pada saat pemesanan.
3.    Tekan "Periksa sekarang" untuk memproses.
Catatan: Sistem kami akan diperbarui setiap hari untuk menyediakan informasi status pesanan Anda. Silakan periksa lagi besok untuk informasi lebih lanjut dan harap dipahami bahwa mungkin ada penundaan dalam pembaruan sistem.
Bagaimana cara melakukan pemesanan?
Untuk petunjuk lengkap, klik di sini http://www.lazada.co.id/how-to-buy/

Bagaimana cara melakukan pemesanan dalam jumlah banyak/korporat?
Silahkan kunjungi website kami dan klik tombol "Order Korporat" atau gunakan link:www.lazada.co.id/order-korporat atau email ke: corporate.sales@lazada.co.id atau hubungi 021-294910 ext. 1622
Bagaimana cara melakukan pemesanan melalui telepon?
Sangat mudah sekali, hanya cukup menghubungi ke 021-29490200 (Senin - Jumat: 9 am - 9 pm | Sabtu - Mingu, dan hari libur nasional 9 am - 5 pm) maka Team Layanan Pelanggan kami akan melakukan pemesanan sesuai permintaan Anda
Bisakah saya menggunakan voucher untuk pesanan yang sudah saya lakukan?
Maaf hal tersebut tidak bisa dilakukan. Voucher harus Anda masukan saat sedang berada pada laman Informasi Pembayaran.
Merubah pesanan
Bagaimana caranya merubah alamat pengiriman?
Mohon segera hubungi Layanan Konsumen kami di www.lazada.co.id/contact dengan menyebutkan alamat yang lengkap.
Untuk menghindari penyalahgunaan maka perubahan alamat pengiriman tidak bisa dilakukan untuk transaksi menggunakan kartu kredit.
Bagaimana caranya membatalkan pesanan?
Mohon segera hubungi Layanan Konsumen kami dan menginformasikan alasan pembatalan (pembatalan tidak akan diproses jika tidak menyertakan alasan yang jelas) Caranya:
1.    Klik link berikut: http://lzd.co/idzen dan silahkan isi data yang diminta.
2.    Anda juga dapat menghubungi Layanan Konsumen kami melalui fasilitas LiveChat atau Email melalui layanan “BANTUAN” yang terdapat di website kami.
Bagaimana caranya merubah produk yang sudah saya pesan?
Kami tidak dapat merubah produk Anda secara langsung, namun Anda harus membuat order baru dan silahkan segera menghubungi kami untuk membatalkan pesanan sebelumnya diwww.lazada.co.id/contact
Bagaimana caranya merubah nomor telepon yang sudah saya masukan sebelumnya?
Prosedurnya sama seperti saat Anda ingin merubah alamat pengiriman, silahkan hubungi Team Layanan Konsumen kami di www.lazada.co.id/contact
Bagaimana caranya merubah metode pembayaran untuk pesanan yang sudah saya buat sebelumnya?
Kami tidak dapat merubah metode pembayaran Anda secara langsung, namun Anda harus membuat order baru dan silahkan segera menghubungi kami untuk membatalkan pesanan sebelumnya di www.lazada.co.id/contact
Bagaimana caranya saya merubah nama penerima untuk pesanan saya?
Prosedurnya sama seperti saat Anda ingin merubah alamat pengiriman, silahkan hubungi Team Layanan Konsumen kami alamat www.lazada.co.id/contact dan tidak berlaku untuk transaksi kartu kredit.
Apakah Lazada memiliki toko Offline/Fisik/Kantor Cabang?
Kami tidak memiliki toko offline, toko fisik atau kantor cabang di manapun.
Pembelanjaan hanya bisa dilakukan melalui website kami di www.lazada.co.id, Facebook resmi kami: http://www.facebook.com/LazadaID, dan twitter: https://twitter.com/LazadaID/
Kami himbau agar berhati-hati dalam bertransaksi dari online shop yang mengatasnamakan Lazada, baik melalui Facebook, email, SMS ataupun blog/website. Pastikan tidak melakukan pembayaran selain ke rekening perusahaan (bukan perseorangan) yang ditujukan kepada PT. Ecart Services Indonesia.