Kamis, 17 April 2014

Pembayaran

Metode pembayaran
Kartu kredit apa saja yang bisa digunakan untuk melakukan pembayaran?
Saat ini kartu kredit yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran adalah yang dikeluarkan oleh Visa dan Master
Bank apa saja yang tersedia untuk melakukan pembayaran dengan transfer?
Saat ini kami telah memiliki 4 akun untuk bank : BCA, Mandiri, BNI, dan CIMB Niaga untuk informasi lebih lengkap mengenai nomor rekening dari bank terkait silahkan cek melalui link:www.lazada.co.id/payment-methods
Apa itu metode pembayaran di tempat (Cash On Delivery)?
Bagi Anda yang lebih nyaman bertransaksi dengan uang tunai, kami menerima Bayar di Tempat (Cash On Delivery) di kota-kota besar di Indonesia. Dengan menggunakan kemudahan ini, Anda dapat membayar secara tunai kepada agen pengiriman setelah menerima pesanan Anda. Untuk mengetahui kota-kota yang sudah tercover untuk layanan COD silahkan cek melalui link: www.lazada.co.id/payment-methods
Bukti pembayaran
Apa yang harus saya lakukan dengan bukti pembayaran setelah saya selesai melakukan pembayaran?
Silahkan lakukan konfirmasi pembayaran melalui: www.lazada.co.id/konfirmasi dan upload bukti pembayaran tersebut jika diminta oleh sistem.
Apa yang harus saya lakukan setelah saya selesai melakukan transfer pembayaran?
Silahkan isi formulir konfirmasi pembayaran melalui: www.lazada.co.id/konfirmasi
Saya tidak menemukan invoice untuk produk yang saya beli di Lazada.co.id?
Pada saat produk siap diantar ke alamat Anda, kami akan mengirimkan invoice ke alamat email Anda, silahkan cek spam folder Anda jika tidak ditemukan, atau hubungi kami diwww.lazada.co.id/contact
Status pembayaran
Bagaimana caranya mengetahui status pembayaran saya?
Sama seperti Anda mengecek status pesanan, silahkan kunjungi link:www.lazada.co.id/order-tracking
Kenapa status pembayaran saya masih belum selesai diverifikasi?
Proses verifikasi pembayaran setidaknya membutuhkan waktu dalam 24 jam dan hanya dilakukan di hari kerja (Senin - Jumat)
Saya menggunakan transfer bank sebagai metode pembayaran saya, namun kenapa pesanan saya dibatalkan?
Mohon diketahui, bahwa batas pembayaran atas pemesanan yang dilakukan berlaku selama 24 jam, sehingga jika kami tidak menemukan pembayaran Anda dalam waktu tersebut maka pesanan akan kami batalkan
Saya sudah melakukan pembayaran dalam 24 jam namun kenapa pesanan saya dibatalkan?
Silahkan kirimkan bukti pembayaran Anda ke payment@lazada.co.id
Kenapa saya menerima email yang meminta saya untuk mengirimkan foto copy kartu kredit dan KTP?
Benar sekali, hal ini bertujuan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan pelanggan saat berbelanja secara di Lazada.
Kenapa promo Lazada tidak berlaku untuk pesanan saya?
Promo berlaku selama produk tersedia dan atau periode promo belum berakhir
Kenapa pesanan saya ditagihkan nilai yang berbeda?
Apakah Anda sudah memastikan mungkin itu termasuk dengan ongkos kirim? Atau jika memang ada kesalahan harga, silahkan hubungi Team Layanan Konsumen kami di nomor telpon 021-29490200 (Senin - Jumat: 9 am - 9 pm | Sabtu, Minggu dan hari libur nasional: 9 am - 5 pm) atau email ke alamat: www.lazada.co.id/contact
Apakah Lazada menyediakan program pembelian dengan cicilan?
Saat ini program cicilan baru berlaku untuk pembelanjaan dengan metode pembayaran kartu kredit dengan bank yang sudah bekerjasama, antara lain: Bank Danamon, BCA, BII, Standard Chartered Bank, CIMB Niaga, ANZ, HSBC, Bank Mega.
Produk apa saja yang bisa menggunakan pembayaran dengan cicilan?
Seluruh produk yang tersedia di lazada Indonesia termasuk ke dalam Program Cicilan Lazada dengan minimum transaksi pembelian total sebesar Rp 1.000.000 dalam satu nomor order (harga net setelah dipotong discount atau voucher) dengan jangka waktu cicilan selama 3 
Bagaimana proses pengajuan pembelian dengan cicilan?
Seluruh pelanggan yang berminat mengikuti program cicilan Lazada wajib mengisi formulir online permohonan program cicilan yang dapat diakses melalui www.lazada.co.id/cicilan yang prosesnya akan berlangsung selama maksimal 5 (lima) hari kerja.
Apa saja pengecualian dari program cicilan di Lazada?
1. Program cicilan tidak dapat dikombinasikan dengan program promosi lainnya, seperti penggunaan voucher belanja atau promosi khusus bagi pemegang kartu kredit tertentu.
2. Barang yang termasuk ke dalam program cicilan tidak dapat dikembalikan.
3. Lazada Indonesia memiliki hak untuk membatalkan pesanan jika pesanan tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.